Subscribe:

Ads 468x60px

Labels

2011/12/01

Type Jaringan Komputer



Assalamu’alaikum sobat HIKA sekalian,kali ini kita akan membahas tentang type-type jaringan computer.Type jaringan terkait erat dengan system operasi jaringan.Ada dua type jaringan yaitu client-server dan type jaringan peer to peer.
  1. Jaringan client-server
Server adalah computer yang menyediakan fasilitas/layanan bagi computer-komputer lain didalam jaringan dan client adalah computer-komputer yang menerima atau menggunakan layanan yang disediakan oleh server.Server dalam jaringan ini disebut sebagai Dedicated Server karena murni berperan sebagai server yang menyediakan fasilitas kepada workstation/client dan server tersebut tidak dapat berperan sebagai Client.
Keunggulan
  • Kecepatan akses data lebih tinggi
  • System administrasi dan keamanan jaringan lebih baik
  • System Backup data lebih baik
Kelemahan
  • Biaya operasional relative lebih mahal
  • Diperlukan adanya satu computer yang berkemampuan lebih untuk ditugaskan sebagai server.
  • Kelangsungan jaringan sangat bergantung pada Server.

  1. Jaringan Peer to Peer
Bila ditinjau dari peran server dikedua tipe jaringa tersebut,maka server pada jaringan peer to peer diistilahkan sebagai non-dedicated server,karena server tidak berperan sebagai server murni melainkan sekaligus dapat berperan sebagai Client.

Keunggulan

  • Setiap computer yang berada dalam jaringan dapat saling berbagi fasilitas yang dimilkinya,seperti :Harddisk,Printer,Modem,ODD dan yang lainnya.
  • Biaya operasional lebih murah dibandingkan dengan jaringan Client server.
  • Kelangsungan jaringan tidak tergantung pada satu Server.
Kelemahan
  • Troubleshooting jaringan relative lebih sulit
  • System keamanan jaringan ditentukan oleh masing user yang menggunakan jaringan.
  • Backup data lebih rumit karena harus dilakukan oleh masing-masing komuter.

0 komentar:

Post a Comment